Senin, 03 Desember 2012

GATOT MINTA DPRD UNTUK MENGAWASI

Tuesday, 04 December 2012    


Gatot minta DPRD awasi DPS dan DPT
http://www.waspada.co.id/index.php?option=com_content&view=article&id=270297:gatot-minta-dprd-awasi-dps-dan-dpt&catid=14:medan&Itemid=27

 MEDAN - Pelaksana tugas (Plt)  Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Gatot Pujo Nugroho meminta kepada para anggota dewan untuk turut mengawasi masalah Daftar Pemilih Sementara (DPS) dan Daftar Pemilih Tetap (DPT) kaitan penyelenggaraan Pemilihan Kepala  Daerah (Pilkada) Provinsi Sumut, hari ini.

Hal itu disampaikan, Gatot saat penyampaian nota jawaban Pemerintah Provinsi Sumut (Pemprovsu) untuk Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) Sumut 2013. Pernyataan ini jawaban atas tanggapan Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) pada rapat paripurna sebelumnya.

"Pemprovsu berkewajiban untuk mendukung seluruh tahapan penyelenggaraan termasuk pembiayaannya atas pengawasan dan pengamanan. Biaya penyelenggaraan Pilgubsu 2013 telah dianggarkan di R-APBD 2013. Untuk itu, kami mengharapkan bantuan berbagai pihak terutama anggota dewan sebagai unsur partai politik (parpol), untuk dapat memberikan sosialisasi kepada masyarakat calon pemilih agar menggunakan hak pilihnya secara cerdas dan aktif pada 7 Maret 2013 mendatang," ucap Gatot saat membacakan nota jawaban di hadapan anggota dewan.

Selain itu, pihaknya meminta semua masyarakat dari berbagai lapisan untuk sama-sama mengawasi DPS dan DPT, serta bersedia menyuplai data guna perbaikan hak pemilih di Pilgubsu 2013 nanti.

Gatot juga  meminta masyarakat haruss menggunakan hak pilihnya. "Selain persoalan DPS/DPT, hal yang sangat penting dan tidak bisa diabaikan adalah tingkat keinginan masyarakat untuk berpartisipasi dalam menggunakan hak pilihnya," tegas Gatot.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar