Minggu, 25 November 2012

Pasangan Petahana Ungguli Survei Pilkada Sumut

http://www.aktual.co/politik/144253pasangan-petahana-ungguli-survei-pilkada-sumut

Pasangan Petahana Ungguli Survei Pilkada Sumut
Plt Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho (Foto:aktual.co/damai)
Media Survei Nasional bekerja sama dengan The Future Institute (TFI) merilis hasil jajak pendapat mengenai popularitas dan elektabilitas lima pasang kandidat calon gubernur dan calon wakil gubernur Provinsi Sumatera Utara.
Medan, Aktual.co — Media Survei Nasional (Median) bekerja sama dengan The Future Institute (TFI) merilis hasil jajak pendapat mengenai popularitas dan elektabilitas lima pasang kandidat calon gubernur dan calon wakil gubernur Provinsi Sumatera Utara. 

Dari hasil survei itu, pasangan Gatot Pujo Nugroho-Tengku Eri Nuradi berada pada posisi teratas. 
"Gatot Pujo Nugroho menempati persentase 70,5 persen untuk ukuran popularitas, yang diikuti Ari Tambunan (47,5 persen), Gus Irawan (45 persen), Chairuman Harahap (42,5 persen), Effendi Simbolon (40,7 persen), Tengku Erry Nuradi (32 persen), RE Nainggolan (30 persen), Fadly Nurzal (20 persen), Soekirman (12,5 persen), dan Jumiran Abdi (5 persen)," demikian seperti dilansir Median di Medan, Jumat (23/11). 

Jajak pendapat ini mengikutsertakan 1500 sampel yang dipilih secara acak menggunakan metodemultistage random sampling dan proporsional atas gender dan popularitas. 

Survei dilakukan di 33 kabupaten/kota di Sumut dengan jenjang pendidikan tidak tamat SD hingga perguruan tinggi, pada rentang usia dibawah 20 tahun hingga 60 tahun lebih. Survei ini juga diikuti oleh seluruh lapisan umat beragama, yakni Islam, Katolik, Protestan, Hindu dan Budha.

Pasangan Gatot Pujo Nugroho-Tengku Erry Nuradi juga menempati popularitas teratas dengan 76,5 persen, diikuti Amri Tambunan-RE Nainggolan (54,4 persen), Gus Irawan-Soekirman (52,9 persen), Chairuman Harahap-Fadly Nurzal (47,4 persen), Effendi Simbolon-Djumiran Abdi (41,5 persen). 

Begitupula untuk parameter elektabilitas, pasangan Plt Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho-Tengku Erry Nuradi masih menempati posisi terdepan yakni dengan 31,2 persen. Disusul oleh pasangan Amri Tambunan-RE Nainggolan (17,6 persen), Gus Irawan-Soekirman (16,3 persen), Chairuman Harahap-Fadly Nurzal (9,7 persen), dan Effendi Simbolon-Djumiran Abdi (8,5 persen).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar