Senin, 14 Januari 2013

Plt GUBSU JADI KHATIB

Plt Gubsu Saat Menjadi Khatib Shalat, Alquran Sumber Inspirasi dan Motivasi

FOTO 4

Medan-ORBIT: Indonesia adalah bangsa besar yang memiliki penduduk mayoritas umat Islam terbesar.
Karena itu, umat Islam wajib mengamalkan Alquran karena dapat menjadi sumber inspirasi dan motivasi menuju sebuah kemerdekaan.
Hal tersebut dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumatera Utara, H Gatot Pudjo Nugroho (foto), kemarin.

Gatot mengatakan, peradaban sangat memerlukan sumber pengetahuan untuk menyongsong Indonesia yang lebih baik lagi. Apalagi bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar dan mayoritas dihuni umat Islam. Tentu umat ini harus tampil terdepan untuk menyelamatkan pembangunan.
“Karena Islam dengan Alquran adalah hal yang seiring menuju menuju perjuangan kemerdekaan,” tambahnya lagi.

Dijelaskannya, kehidupan ketaqwaan kepada Allah Swt adalah yang membedakan seseorang dengan manusia lainnya. Taqwa menjadi bekal bagi manusia. Karena ketaqwaan itulah menjadi modal manusia mengarungi kehidupan Islam.
“Barang siapa yang bertaqwa percayalah Allah Swt akan memberi kemudahan dan solusi terhadap problema kehidupan,” katanya. Untuk itu, bangsa yang besar adalah bangsa yang memiliki konsep berideologi yang besar.

Maka jika umat muslim ingin tumbuh dan berkembang haruslah dipimpin oleh pemimpin islam yang berkonsep ke depan. Calon pemimpin umat islam adalah alimah atau pemimpin bagi sebuah peradaban.
Gatot juga meyakini Islam adalah solusi dalam dinamika kehidupan. Islam dapat membedakan peran budaya sosial, ekonomi dan ilmu pengetahuan psikologi. Itu sebabnya harus lebih fokus pada Alquran sebagai sumber inspirasi, motivasi yang menilai dan mengkaji dengan manfaat menuju peradaban.

“Kewajiban kita untuk kembali mempelajari dan mengamalkan Alquran, karena sesungguhnya ketika kembali kepada Alquran maka yakinlah semua akan kembali pada peradaban Islam,” timpalnya lagi.
Lantas apa yang harus dilakukan oleh umat Islam, menurut Gatot, harus kembali mengamalkan Alquran sebagai sumber inspirasi dan motivasi.

Di dalam Alquran pada surat Al-Baqarah, Allah Swt akan memberi bagi orang-orang yang membangkitkan dan mengamalkan Alquran. “Orang yang membacanya dengan khusuk adalah bagian dari seorang yang beriman,” sebutnya.

Untuk itu, Gatot kembali mengajak untuk meningkatkan pengkajian dan pengamalan Alquran di dalam kehidupan pribadi, keluarga, masyarakat dan bangsa secara keseluruhan.
“Kita bersyukur kepada Allah Swt atas potensi dan sumber daya alam yang kita miliki. Tugas kita adalah bagaimana mengelola sumber daya alam itu untuk kesejahateraan dan kemakmuran bangsa dan negara,” pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar